-->

Evaluasi Modul KK J SD Kelas Tinggi


Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!
1. Kegiatan refleksi yang dapat dilakukan guru atas kinerjanya antara lain adalah ….
A. merancang pembelajaran yang akan dilaksanakan dengan menerapkan pendekatan kontekstual
B. memberi pengarahan kepada siswa untuk belajar lebih baik pada saat pembelajaran berlangsung
C. mencermati kembali kesesuaian praktik pembelajaran yang ia lakukan di kelas dengan rencana pelaksanaan pembelajaran yang telah disusun
D. mereview kembali tugas-tugas yang diemban guru dalam mencerdaskan siswa-siswanya

2. Kegiatan-kegiatan berikut yang sesuai dalam pelaksanaan refleksi guru yang ingin memperoleh gambaran keberhasilan mengajarnya adalah ….
A. mengidentifikasi kelemahan RPP yang telah dibuat
B. mereview tugas-tugas yang telah diberikan kepada siswa
C. menanyakan pandangan guru lain terhadap kualitas instrumen penilaian yang akan digunakan
D. mencermati kembali kemampuan siswa dalam menyelesaikan tugas-tugas yang ia berikan di kelas

3. Berikut yang merupakan bahan untuk refleksi pembelajaran yang telah dilaksanakan adalah ….
A. catatan harian pembelajaran
B. format penilaian yang digunakan
C. model RPP yang dibuat di KKG
D. jurnal penelitian yang tentang diagnosis kesulitan belajar siswa

4. Berikut merupakan manfaat refleksi pembelajaran bagi guru,  kecuali …
A. mendukung guru dalam merancang hasil belajar optimal dari siswa  
B. membantu guru menguji efektifitas praktik pembelajaran yang dilaksanakannya
C. mengembangkan kepekaan profesional guru terhadap belajar siswa sekaligus pengembangan profesinya
D. mengembangkan kesadaran guru tentang perspektif, keyakinan, dan nilai-nilai yang dapat mendorong siswa belajar lebih baik

5. Bentuk tindak lanjut yang dapat dilakukan sebagai hasil refleksi atas kinerja seorang guru antara lain adalah ….
A. melaksanakan penelitian tindakan kelas untuk mengetahui kesulitan-kesulitan belajar siswa
B. membuat catatan harian selama pembelajaran
C. membuat jurnal reflektif
D. merevisi  RPP

6. PTK adalah penelitian tindakan ….
A. yang dilakukan oleh guru ditujukan untuk meningkatkan situasi pembelajaran
B. yang dilakukan untuk memperolah gambaran nyata pembelajaran yang dilaksanakan
C. yang dilakukan untuk mengetahui efektivitas suatu metode pembelajaran untuk meningkatkan kualitas pembelajaran
D. yang dilakukan secara kolaboratif oleh partisipan untuk memperbaiki pemahaman dari pelaksanaan pekerjaannya sendiri

7. Tujuan  PTK adalah ….
A. mengetahui efektivitas suatu metode pembelajaran
B. melakukan perbaikan proses pembelajaran di kelas
C. mendiagnosis kesulitan belajar siswa
D. mendiskripsikan upaya memperbaiki proses belajar mengajar

8. Berikut ini yang bukan merupakan karakteristik PTK adalah ….
A. bersifat situasional 
B. dilaksanaan untuk digeneralisasikan
C. dirancang untuk mengatasi masalah nyata di kelas
D. dilakukan dengan pengendalian variabel penelitian secara alamiah

9. Berikut ini yang paling cocok sebagai judul penelitian tindakan kelas adalah ….
A. Diagnosis kesulitan belajar siswa di kelas VI SD Ennanta
B. Efektifitas pemanfaaan Alat Peraga dalam pembelajaran di kelas III SD
Ennanta
C. Studi tentang penerapan pembelajaran berbasis masalah (PBL) dalam
pembelajaran di kelas V SD Ennanta
D. Upaya meningkatkan minat dan motivasi belajar siswa kelas IV SD Ennanta
melalui pemanfaatan TIK dalam pembelajaran

10. Yang dimaksudkan dengan tindakan dalam PTK adalah ….
A. perlakuan baru dalam pembelajaran yang diterapkan pada penelitian untuk
meningkatkan kualitas pembelajaran
B. pelaksanaan pembelajaran sesuai dengan rencana yang telah tertuang dalam
proposal PTK
C. perencanaan, pelaksanaan pembelajaran, pengamatan, dan refleksi selama
penelitian
D. model pembelajaran yang dilaksanakan dalam rangka memperbaiki
pembelajaran di kelas

11. Kriteria dalam menentukan masalah seperti dibawah ini, kecuali ....
A. masalahnya harus penting bagi orang yang mengajukan masalah dan
sekaligus signifikan.
B. masalah yang diajukan hendaknya dalam jangkauan penanganan
C. pernyataan harus mengungkapkan beberapa dimensi fundamental
D. pernyataan harus mengungkapkan beberapa tori yang akan digunakan

12. Berikut adalah bagian yang harus ada dalam latar belakang suatu proposal PTK,
kecuali ….
A. dukungan hasil-hasil penelitian terdahulu B. uraian fokus penelitian (masalah riil yang terjadi di kelas)
C. faktor-faktor (perilaku yang tampak) dari pengamatan guru yang
mendukung permasalahan
D. uraian tindakan yang dipilih untuk upaya perbaikan dan alasan yang
mendasari pemilihan tindakan

13. Berikut adalah muatan yang seharusnya ada pada bagian pembahasan laporan
PTK, kecuali ….
A. Pembahasan tentang pelaksanaan pembelajaran
B. Pembahasan tentang perluasan/generalisasi hasil penelitian
C. Pembahasan secara analisis data hasil penelitian
D. Pembahasan tentang hasil penelitian

14. Berikut aplikasi pada Google, kecuali ....
A. Kompasiana
B. Blog
C. Drive
D. Translate 

15. Untuk melihat kembali email yang sudah kita tulis, tetapi belum dikirim pada bagian ....
A. Inbox
B. Outbox
C. Draft
D. Sent

16. Berikut dapat dibagikan dengan menggunakan Google Drive, kecuali ....
A. File
B. Folder
C. Photo
D. Video 

17. Aplikasi Google untuk mencari sumber-sumber khusus gambar adalah....
A. Goolge Photo
B. Google Images
C. Youtube
D. Google Drive 

18. Untuk mencari hasil pencarian dengan kriteria lebih spesifik maka dengan menggunakan....
A. Setting
B. Scholar
C. Books
D. Advanced Search 

19. Salah satu situs pengunduh video adalah....
A. http://googleplay.com
B. http://googleimages.com
C. http://keepvid.com
D. http://youtube.com 

20. Berikut ini merupakan sumber referensi yang dapat dijadikan rujukan penulisan karya tulis ilmiah, kecuali....
A. situs pendidikan (.co.id)
B. blogpribadi
C. situs pemerintahan (.go.id)
D. jurnal online

0 Response to "Evaluasi Modul KK J SD Kelas Tinggi"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel